Hasil Laga Piala AFF 2022 Filipina VS Indonesia Dengan Skor : 1-2 !

Seputarliga – Timnas Indonesia meraih kemenangan ketiganya di Grup A Piala AFF 2022. Indonesia menang 2-1 atas Filipina di Rizal Memorial Stadium, Senin (2/1/2023) WIB.

Kemenangan ini hanya membawa Indonesia finis sebagai runner-up Grup A dengan sepuluh poin. Meski poinnya sama dengan Thailand, Indonesia kalah selisih gol dari juara bertahan Piala AFF tersebut.

Babak Pertama,Indonesia dan Filipina sama-sama mencari pola permainan terbaik di awal laga. Keduanya kesulitan mengatur tempo permainan, sehingga masing-masing satu tembakan yang dilepaskan berkualitas rendah.

Indonesia mulai menguasai jalannya pertandingan setelah gol pertama. Namun, dominasi tersebut tidak dibarengi dengan skema serangan yang matang.

Indonesia sukses menggandakan keunggulan di menit ke-43. Kali ini giliran Marselino Ferdinan yang mencatatkan namanya di papan skor. Sebelumnya, ia melakukan kombinasi satu-dua dengan Saddil Ramdani, sebelum melepas tendangan ke pojok kiri bawah gawang Filipina.

Awal babak kedua tidak berjalan sesuai keinginan Indonesia. Tuan rumah mengambil alih permainan dengan beberapa kali menciptakan peluang, walaupun belum berbuah tembakan.

Serangan tanpa henti Filipina akhirnya berbuah hasil di menit ke-83. Umpan silang dari Stephan Schrock berhasil disundul dengan sempurna oleh Sebastian Rasmussen untuk membobol gawang Indonesia.

Kedua tim lalu saling jual beli serangan di akhir babak kedua. Indonesia punya sejumlah peluang emas untuk menambah gol, tetapi tidak ada gol tambahan sampai akhir pertandingan.

#sgpjituhariini.com #cekcasino.com #keluaranhariini.com #caradaftarsbobetterbaru.com #angkagaib.net #seputarliga.com #pakdepoker.com #asikgol.com #gilaliga.net #gilaliga.info #superliga.futbol #gerakankita.com #prediksirakyat.com