
Seputarliga – Pemain Benfica, Adel Taarabt ikut senang melihat rekan setimnya, Darwin Nunez akan membela Liverpool di musim 2022-2023.
Baginya Liverpool sangat beruntung karena mendapatkan jasa Nunez, yang dianggapnya sebagai striker gabungan dari Edinson Cavani dan Luis Suarez.
Biaya yang ditebus oleh tim asal Inggris itu juga tidak main-main yaitu mencapai angka 75 juta euro dengan tambahan yang ditotalkan akan mencapai 100 juta euro atau senilai Rp1,5 triliun. Nominal ini menjadikan Nunez pembelian termahal Liverpool sepanjang sejarah.
“Saat Benfica membelinya dari Almeria , tidak ada yang benar-benar mengenalnya dan sekarang semua orang terkejut karena ditebus dengan biaya yang besar,” kata Taarabt
“Tetapi kami tidak. Karena ketika kami melihatnya di latihan pertama, kami yakin bahwa dia akan menjadi salah satu striker terbaik di dunia,” sambungnya.
“Dia memiliki mentalitas orang Amerika Selatan. Dia suka menang, dia pemenang, dia bertarung, dia sangat sangat cepat dan juga kuat,” ungkapnya.
“Darwin adalah gabungan dari Edinson Cavani dan Luis Suarez. Dia bisa melompat dan dia bisa muncul di belakang lawan, bagi saya dia adalah campuran keduanya,” imbuh Taarabt.
Dengan masuknya Nunez, maka jalan Mane untukk meninggalkan Anfield pada bursa transfer musim panas ini semakin terbuka lebar.